Menteri PPN/Kepala Bappenas Andrinof Chaniago memberi sambutan dalam seminar awal Kajian Prakarsa Strategis 2015: Peran Nilai-nilai Agama dan Tokoh Agama dalam Gerakan Revolusi Mental untuk Reorientasi Pembangunan Ekonomi yang digelar di Kementerian PPN/Bappenas, Rabu (24/6). “Kita jadikan pertemuan awal ini untuk penajamanan pembangunan ekonomi dengan kekuatan para tokoh agama yang ada di masyarakat,” papar beliau.
Menteri Andrinof mengimbau agar tokoh agama tak hanya berfokus untuk hal-hal bernafaskan religi, tetapi juga menyampaikan isu yang berkaitan dengan kemaslahatan umat di dunia dan akhirat, termasuk peran masyarakat dalam pembangunan.
Turut hadir sebagai narasumber dalam acara tersebut, Mantan Menteri PPN/Kepala Bappenas Armida S. Alisjahbana, Pemuka Agama Salahuddin Wahid, dan Pakar Komunikasi Politik Fachry Ali. “Tokoh-tokoh ini hadir untuk mengangkat dan menyampaikan nilai agama yang terkait dengan ekonomi dan kegiatan produktif,” ujar Menteri Andrinof.
Deputi Bidang Sumber Daya Manusia dan Kebudayaan Nina Sardjunani menyebut seminar ini sebagai rangkaian awal Kajian Prakarsa Strategis 2015. “Tujuan seminar ini untuk mendalami pentingnya peran nilai agama dan tokoh agama dalam gerakan revolusi mental untuk reorientasi pembangunan ekonomi,” pungkas beliau.